Avatar keren di CBOX kamu

Agak telat untuk memposting tentang avatar CBOX ini dikarenakan baru sempatnya sekarang. Setelah sebelumnya membahas tentang bagaimana menambahkan background ke dalam cbox, begitu juga dengan smiley pilihan kamu sendiri, kini ada fitur lain yang keren juga dari CBOX.

Sejak CBOX berganti "wajah" dan menambah fitur-fitur asyik, ada satu fitur yang membuat aku tertarik dan baru bisa mengaplikasikannya setelah mencari-cari di internet. Yaitu avatar, berupa gambar pilihan kita yang akan muncul saat mengisi CBOX milik orang lain di blognya.

avatar CBOX

Contohnya seperti yang terlihat pada gambar di atas. Tertarik dan ingin mencobanya? Silahkan ikuti langkah-langkahnya berikut ini, gampang dan gratis lho :
  1. Pilih atau buatlah gambar yang kamu suka dengan ukuran maksimal 45x45 pixel. Save dengan format JPEG dan beri nama yang pendek saja, kalau bisa satu huruf.
  2. Kemudian upload gambar tersebut di tempat biasa kamu meng-upload, misalkan photobucket atau imageshack.
  3. Ambil dan copy kode gambarnya, namun jangan mengikut sertakan "http://"-nya.
  4. Lalu paste-kan di bagian tempat kita menuliskan URL di cbox.
  5. Lihatlah, gambar kamu sudah bisa menjadi icon kamu sekarang.
Namun ada tapinya neh, dengan menggunakan avatar ini, kita jadi tidak bisa mencantumkan URL blog kita ke dalamnya, jadi si empunya blog tidak akan tahu darimana datangnya kita. Bagi yang terbiasa berpromosi lewat chat box, tentu hal ini sangat merugikan misi kamu. So..it's up to you! Good Luck!

Artikel terkait :

1 komentar:

  1. akhirnya bisa juga hehe.. makasih yah ..

    ReplyDelete

Pengen komentar, usul, kritik? Sah-sah az..ga bole malu2 yaaa =))